Cara update #pebble classic ini sebenarnya mudah mudah sulit, hehe soalnya saya ga langsung sukses pas update pertama kali ke firmware v.3.8.2 ini, entah kenapa pebble saya kena bootlop, sampai muncul SOS Screen yang cuma ada gambar hp sama telunjuk tangan mungkin maksudnya suruh benerin lewat hp, tapi apa daya hape berkata “Your Pebble is in factory mode and needs and update” tapi ketika di update cuma bilang “Could not find any firmware to install” dan cuma diberi pilihan Reset your pebble & Contact Support. Ah sampai tengah malam stengah 2 saya uprek2 ini pebble, dan akhirnya sukses juga update nya :D baiklah, di firmware terbaru 3.8.2 ini saya merasakan beda sekali, dari segi penampakan di versi sebelumnya di versi 3.8.2 ini berubah semua, dan banyak fitur terbaru yang tidak bisa anda dapatkan di versi sebelumnya, seperti timeline, animasi yang full, slot nya tak terbatas, aplikasi tak terbatas, huehue, seperti yang saya kutip di website nya ini dia yang baru di versi 3.8.2

Timeline. Salah satu fitur yang paling menarik yang diperkenalkan dengan koleksi Pebble Time, waktu menggabungkan informasi yang Anda pedulikan paling (acara mendatang, cuaca, olahraga, rencana perjalanan, dll) dan meletakkan diluar secara kronologis. Untuk informasi lebih lanjut, klik di sini. oZKWjb3

Anda dapat akses ke ribuan aplikasi baru di AppStore Pebble Time, termasuk aplikasi informatif yang mengintegrasikan ke timeline Anda.

Tidak ada lagi batas 8 app/slot. Anda dapat menyesuaikan puluhan aplikasi ke Pebble Anda, meskipun jumlah yang tepat akan tergantung pada jenis dan ukuran aplikasi Anda. Apa yang tidak dapat ditampung langsung ke jam tangan Anda akan disimpan dalam aplikasi Pebble Anda, di mana Anda dapat mengatur ulang mereka sehingga yang paling penting untuk Anda terdaftar tertinggi dan cepat diakses oleh Anda.

Sementara dasar-dasar yang sama, tata letak dan estetika telah berubah. Navigasi melalui odco9ijPebble Waktu dasarnya sama dengan Pebbles klasik, tetapi dengan peningkatan animasi dan ikon.

Anda akan tetap dapat mengakses menu utama dari watchface dan menemukan pemberitahuan Anda, alarm, kontrol musik, dan aplikasi lain yang telah Anda download.

Kalau menurut pendapat saya sih setelah update seperti ini
*) Animasi memang bagus, apalagi ada fitur timeline, tapi sangat saya sayangkan di setelan sudah tidak seindah dulu lagi, cuma tulisan besar saja dan tidak bisa di pindah di pebble, butuh hp untuk pindah menu kebawah dan ke atas.

*) Aplikasi kontrol musik jadi lebih multi fungsi, kalau dulu cuma bisa next pause dan previous di versi sekarang bisa menambah dan mengurangi volume (volume control)

*) Lampu jadi ada timeout nya, bisa di set 3,5,8 detik sepertinya, saat lampu mati dan matinya meredup, ga seperti di versi dulu yang langsung *peet* sekarang meredup lalu mati. hehe

*) Ambient sensor sekarang bisa memilih titik sensitifnya, low, medium, high dan blinding.

*) Aktifitas bisa langsung di sync dengan google fit.

*) Alarm. Snooze delay alarm / tunda alarm sekarang bisa per alarm, bukan 1 setelan snooze untuk semua alarm.

*) Watchface memang unlimited, tidak 8 slot lagi, anda bisa bebas download face anda, tapi di versi ini face hanya di pakai 1 saja sih menurut saya, karena tombol gulir di awal di pakai untuk timeline, dan untuk pindah face sekarang dibutuhkan koneksi ke hp, ini saya pikir diakali dengan cara menjadikan 1 untuk face karena sama saja ketika kita pilih face di menu pebble/hp masih loading seperti download pebble face itu lho.

*) Apps dan game, anda bisa install apapun di sini baik game dan aplikasi tanpa batas, tapi untuk menjalankan butuh device juga.

dan kesimpulan saya, setelah saya update ini saya jadi ketergantungan dengan koneksi ke hp saya, karena mau sat set sut itu dibutuhkan koneksi ke device, watchface memang unlimited tapi untuk menggunakan makin ke limit, ga ada koneksi ga bisa dipakai watchface nya, jadi saya pikir semua data sekarang berada di akun/aplikasi pebble kita di henpon, soalnya mau run ini itu butuh henpon, jadi ga bisa diandelin lagi kalau ga pakai henpon, kalau dulu walau ga ada koneksi masih bisa geser2 watchface, game, buka aplikasi, namun sekarang untuk itu dibutuhkan henpon kecuali webface/app/game yang sudah terinstall di versi sebelumnya, maka dari itu pastikan koleksi app/game/watchface anda adalah yang anda suka dan gunakan sehari2, jangan sampai anda sudah upgrade tapi nyesel karna tau ketika sudah di upgrade watchface/game/app harus konek ke hape melainkan yang sudah ada di versi sebelumnya.

Baiklah, buat yang penasaran dan ingin tau pertama anda perlu melakukan uninstall aplikasi pebble yang bericon seperti ini X9QWizQ nah, lalu untuk update ke versi 3 ini anda butuh aplikasi baru, yaitu pebble time, download di playstore yah yang iconya seperti ini fZSeokC setelah itu buka dan login ke akun anda, setelah itu ikuti petunjuknya, mohon dibaca dulu sebelum memilih2 yah.. mudah kok, asal di ikuti :)

Anda bisa melihat tutorial lengkap untuk android & iphone di sini.
Jika anda mengalami masalah identifikasi dulu masalah nya yah.

SOS Sreen dan Recovery Mode jika anda berada di mode ini seperti saya, ikuti petunjuknya untuk reset dan masuk ke menu recovery update dengan menekan tombol itu 30 detik / lepas jika sudah melihat logo pebble, untuk proses downgrade pun anda tinggal download aplikasi versi berapa lalu di pebble masuk ke recovery mode dan memulai di aplikasi pebble di hape nya. untuk tutorial cara downgrade pebble firmware / costum firmware / pacth firmware / mod firmware pebble mungkin next post aja atau anda bisa ke pebblebits.com untuk mod/costum firmware pebble anda, anda bisa remove stock slot pebble etc. untuk stock firmware / old version firmware anda bisa pergi ke pebble FW.

fBJSCr6
y1VUg5P

Kronologi failed update punya saya, setelah login ke aplikasi yang baru dan mengisi form semua beres setelah itu memeriksa update dan mengupdate pebble 100% berhasil, nah pas rebooting dan di device tertulis reconecting sedangkan di pebble memulai / booting ulang terlihat logo pebble dan proses loading yang baru, saya kira ini sudah beres ehh, ternyata abis itu tertulis di pebble Loading (kecil) lalu boot ulang dan setelah nyala tetulis itu error di screen sos. Lalu saya coba update tapi gagal2 terus, dan saya ganti hape ples pakai wifi, update dan berhasil. dan email saya ke support jadi sia sia :D selamat menikmati

Salam CoroWatch :D