mIRC hmmmm.. apa itu mIRC? lho gambarnya bisa kedip².. hebat… :o
mIRC diciptakan tahun 1995 yang telah dibuat oleh Khaled Mardam-Bey. Internet Relay Chat atau chatting secara online yang jalan di atas sistem operasi Windows berguna untuk berbincang (chatting) antar sesama pengguna mIRC. Huruf ‘m’ dalam singkatan mIRC belum diketahui pasti, tetapi dalam FAQ dalam FORUM mIRC, pihak mIRC mengatakan ‘m’ adalah singkatan dari “Moo”. mIRC dapat dengan mudah dikonfigurasi, mempunyai banyak fitur seperti buddy lists (daftar teman), file transfers, multi server connection, suara, dsb.
Tjerk Vonck pada website mIRC http://www.mirc.co.uk/english.txt mengatakan bahwa IRC (Internet Relay Chat) adalah suatu tempat bertemu virtual (maya) dimana semua orang dari seluruh dunia dapat bertemu dan berbicara, well-type. Sebagai pengguna anda dapat menjalankan mIRC, suatu program kecil yang dapat berhubungan dengan sebuah server di dalam jaringan IRC. Semua server saling berhubungan dan menyampaikan pesan dari pengguna ke pengguna yang lain pada jaringan IRC. Anda dapat saja berpatisipasi dalam sebuah grup diskusi pada salah satu channel dari ribuan channel IRC yang ada, pada salah satu jaringan dari ratusan jaringan IRC yang ada atau hanya berbicara dengan keluarga atau dengan teman-teman secara pribadi (private) dimanapun mereka berada. Anda dapat menemukan banyak perbedaan dalam minat, ide-ide dan persoalan-persoalan dalam IRC.

Mengenal mIRC
1. Apa itu IRC?

IRC (Internet Relay Chat) menyediakan suatu cara untuk berkomunikasi secara langsung dengan orang-orang di seluruh dunia. Terdiri dari bermacam-macam “network” (jaringan atau “nets”) IRC server, mesin-mesin untuk menghubungkan pemakai dengan IRC. Nets yang terbesar adalah EFnet (IRC net yang pertama, yang kadang-kadang memiliki lebih dari 32000 pengguna IRC dalam satu saat), Undernet, IRCnet, DALnet, NewNet dan AllNet.

Sang pengguna (Anda misalnya) memiliki suatu program (yang disebut “client”) untuk menghubungkan Anda dengan suatu server dari salah satu IRC nets tersebut di atas. Server-server tersebut yang anak menghantarkan informasi-informasi ke dan dari satu server ke server yang lain di dalam net yang sama.
Client-client yang direkomendasikan:

1. UNIX/Shell: ircII
2. Windows: mIRC or PIRCH
3. Macintosh: Ircle

Harap Anda membaca dokumentasi-dokumentasi yang ada mengenai client Anda. Sekalinya Anda berhubungan dengan salah satu IRC server dalam suatu IRC network, Anda dapat bergabung (“join”) dengan salah satu “channel” dan berkomunikasi dengan orang-orang yang ada di dalam channel tersebut. Di dalam EFnet ada lebih dari 12000 channel yang masing-masing memiliki keunikan dan topik tersendiri. Percakapan yang terjadi bisa merupakan percakapan umum (“public”, di mana semua orang yang sedang berada di dalam channel tersebut dapat membacanya) atau pribadi (“private”, antar dua orang yang bisa saja tidak di satu channel yang sama). IRC bukanlah suatu “permainan”, dan saya sangat menganjurkan agar Anda saling menghormati satu dengan yang lain seperti halnya Anda bertemu muka dengan orang-orang tersebut (segala sesuatu dapat terjadi walaupun Anda tidak bertemu secara langsung).

2. Lebih terinci

Nama-nama channel biasanya dimulai dengan tanda #, contohnya #ciut. Anda tidak perlu berada di satu server yang sama dengan kawan Anda untuk bergabung dengan suatu channel. Ada juga channel yang dimulai dengan tanda &. Channel-channel tersebut adalah channel-channel lokal di satu server saja. Jadi Anda harus bergabung dengan server tersebut untuk dapat bergabung dengan channel itu.

Masing-masing pemain memiliki “nick”, seperti baguz atau eggoez ;) . Untuk menghindari pemakaian nick-nick yang sama, hendaknya Anda memilih suatu nick yang tidak umum dipakai orang (“Baguz” adalah pilihan yang buruk karena banyak orang yang bernama Baguz :p ). Dalam beberapa nets, nick-nick tidak dapat dimiliki oleh orang-orang tertentu saja, begitu pula halnya dengan nama-nama channel. Hal ini dapat menimbulkan konflik, jadi jika Anda benar-benar ingin “memiliki” suatu nama, Anda bisa menggunakan network yang menyediakan “service” untuk hal-hal seperti itu, misalnya Undernet, DALnet, atau network-network kecil yang lain.

Channel-channel dalam IRC dikelola oleh “channel operator”, atau “ops” untuk singkatnya. Ops adalah orang-orang yang dapat “memilih” siapa saja yang bisa join channel tersebut (dengan mem-“ban” beberapa user), siapa saja yang harus pergi (“leave”, dengan menggunakan “kick”) dan bahkan siapa saja yang punya hak untuk berbicara (dengan membuat channel tersebut “moderated”). Channel operator adalah orang-orang yang berkuasa di channel tersebut, dan keputusan-keputusan mereka tidak dapat diganggu gugat. Jika ada di-“ban” dari suatu channel, bicaralah dengan channel operator, dan minta dengan baik agar dia mengijinkan Anda untuk bergabung dengan channel tersebut (dengan meng-“unban”). Jika mereka mengacuhkan Anda, pergilah ke channel lain dimana Ops itu join.

Jika Anda suka chatting menggunakan mIRC, mungkin hanya sebagian perintah yang umum yang biasa kita gunakan. Padahal banyak sekali perintah perintah lain yang bisa dipakai jika kita menggunakan mIRC sebagai IRC Client dalam ber chatting ria.
Berikut adalah daftar perintah perintah mIRC tersebut :

Perintah : /
Fungsi: Recalls/mandatory sebelum memasukkan perintah di jendela mIRC.
Perintah : /add [-apuce] (filename.ini)
Fungsi : Loads aliases, popups, users, perintah.
Perintah : /ame (action)
Fungsi : Mengirim teks/action ke semua channel yang mana Anda berada didalamnya.
Perintah : /amsg (pesan)
Fungsi : Mengirim teks/pesan ke semua channel yang mana Anda berada didalamnya.
Perintah : /auser (level) (nick | address)
Fungsi : Menambahkan user dengan tingkat akses yang ditetapkan untuk daftar user diremote.
Perintah : /auto [on | off | nickname | address]
Fungsi : Toggles auto-opping dari nick atau alamat IP.
Perintah : /away (away message)
Fungsi : Meninggalkan pesan yang menjelaskan bahwa Anda sedang away.
Perintah : /away
Fungsi : Setting jika Anda telah kembali dari away.
Perintah : /ban [# channel] (nickname) [type]
Fungsi : Set ban untuk channel tertentu dan nick tertentu dengan tipe ban tertentu pula
Perintah : /ctcp (nickname) (ping | finger | version | time | userinfo | clientinfo)
Fungsi : Tergantung kepada pilihan ctcp yang dipake
Perintah : /closemsg (nickname)
Fungsi : Menutup jendela untuk nick tertentu.
Perintah : /creq [ask | auto | ignore]
Fungsi : Sets DCC ‘On Chat request’ dalam pengaturan DCC Options.
Perintah : /DCC send (nickname) (file1) (file2) (file3) … () fileN
Fungsi : Mengirim file ke nick.
Perintah : /DCC chat (nickname)
Fungsi : Membuka jendela DCC dan mengirimkan permintaan DCC obrolan ke satu nick.
Perintah : /dde [-r] (service) (topic) (item) [data]
Fungsi : DDE Memungkinkan kontrol antara mIRC dan aplikasi lainnya.
Perintah : /disable (# groupname)
Fungsi : Menghentikan/menonaktifkan sekelompok perintah.
Perintah : /dns (nickname | IP address | IP name)
Fungsi : Melihat DNS dari suatu nick, IP atau host.
Perintah : /enable (# groupname)
Fungsi : Mengaktifkan sekelompok perintah.
Perintah : /events [on | off]
Fungsi : Untuk remote apakah statusnya listen (on) atau tidak (off).
Perintah : /exit
Fungsi : Menutup jendela mIRC
Perintah : /fserve (nickname) (maxgets) (homedirectory) [welcome text file]
Fungsi : Membuka fileserver.
Perintah : /guser (level) (nick) [type]
Fungsi : Menambah user kedalam daftar user dengan level tertentu
Perintah : /help (kata kunci)
Fungsi : Perintah Dasar IRC bagian dalam mIRC help file.
Perintah : /ignore [on | off | nickname | address]
Fungsi : Toggles untuk mengignore nick atau alamat tertentu
Perintah : /invite (nickname) (# channel)
Fungsi : Mengundang pengguna lain ke channel.
Perintah : /join (# channel)
Fungsi : Anda bergabung dengan channel yang ditetapkan.
Perintah : /kick (# channel) (nickname)
Fungsi : Mengeluarkan seseorang/nick dari channel.
Perintah : /list [# string] [-min #] [-max #]
Fungsi : Lists semua channel yang ada
Perintah : /log [on | off]
Fungsi : Shows the logging status atau di set off.
Perintah : /me (action text)
Fungsi : Mengirim aksi channel yang aktif.
Perintah : /mode (# channel | nickname) [[+|-] modechars [parameters]]
Fungsi : Sets channel atau user mode.
Perintah : /msg (nickname) (pesan)
Fungsi : Mengirim pesan pribadi ke suatu nick tanpa membuka jendela query.
Perintah : /names (# channel)
Fungsi : Menampilkan nicks semua orang yang ada dichannel.
Perintah : /nick (new nickname)
Fungsi : Mengganti nick Anda.
Perintah : /notice (nick) (pesan)
Fungsi : Mengirim pesan pemberitahuan ke nick.
Perintah : /notify [on | off | nickname]
Fungsi : Toggles memberitahu Anda tentang nick di IRC.
Perintah : /onotice [# channel] (pesan)
Fungsi : Mengirim pesan pemberitahuan ke semua ops dichannel.
Perintah : /omsg [# channel] (pesan)
Fungsi : Mengirim pesan ke semua ops di channel.
Perintah : /part (# channel)
Fungsi : Anda meninggalkan channel yang ditentukan.
Perintah : /partall
Fungsi : Anda meninggalkan semua channel yang ada Anda didalamnya.
Perintah : /ping (server)
Fungsi : Ping alamat server yang diberikan.
Perintah : /play [-c] (filename) [delay]
Fungsi : Memungkinkan Anda untuk mengirim file teks ke jendela.
Perintah : /pop (delay) [# channel] (nickname)
Fungsi : Memberikan status +o pada suatu nick.
Perintah : /protect [on | off | nickname | address]
Fungsi : Aktifkan toggles protection untuk nick atau alamat tertentu.
Perintah : /query (nickname) (pesan)
Fungsi : Membuka jendela untuk chating dengan user tertentu dengan pesan tertentu.
Perintah : /quit [alasan]
Fungsi : Diskonek dari IRC dengan pesan tertentu.
Perintah : /remote [on | off]
Fungsi : Aktifkan atau nonaktifkan remote mIRC
Perintah : /run (c: path program.exe) [parameters]
Fungsi : Menjalankan program yang telah ditentukan.
Perintah : /ruser (nick [!] | address) [type]
Fungsi : Menghapus user dari daftar user.
Perintah : /say (text)
Fungsi : Mengatakan sesuatu di jendela aktif.
Perintah : /server [server address [port] [password]]
Fungsi : Konek keserver yang ditentukan.
Perintah : /speak (text)
Fungsi : Menggunakan external mic untuk bicara berdasarkan teks.
Perintah : /sreq [ask | auto | ignore]
Fungsi : Sets DCC ‘On Send request’ dalam pengaturan DCC Options.
Perintah : /time
Fungsi : Memberitahukan waktu di server yang anda gunakan.
Perintah : /topic (# channel) (newtopic)
Fungsi : Mengubah topik channel tertentu
Perintah : /ulist (nama list)
Fungsi : Melihat daftar user dari daftar user yang ditentukan
Perintah : /url [-d] (alamat situs)
Fungsi : Membuka alamat situs dari jendela mIRC.
Perintah : /uwho [nick]
Fungsi : Pops up pengguna dengan pusat informasi tentang pengguna tertentu.
Perintah : /who (# channel)
Fungsi : Menampilkan semua orang yang ada dalam channel.
Perintah : /whois (nickname)
Fungsi : Menampilkan informasi tentang seseorang dalam jendela status.
Perintah : /whowas (nickname)
Fungsi : Melihat informasi tentang seseorang yang keluar dari IRC.
Perintah : /wavplay (c: path sound.wav)
Fungsi : Menjalankan file .wav yang ditentukan.
Perintah : /write [-cidl] (filename) [text]
Fungsi : Untuk menulis teks yang ditentukan. txt file.

Sebagai catatan, perintah perintah diatas hanyalah sebagian dari sekian banyak perintah perintah yang ada didalam mIRC, ingat ini adalah perintah mIRC bukan perintah IRC, artinya beberapa dari perintah tersebut mungkin tidak akan dapat dijalankan pada sebagian IRC Network.

Sudah terhitung 4 tahun mengerti dunia 4 x 4 tetapi belum pernah apa-apa :s nggak tahunya hanya menambah remote, aliases :D

source megasyariah-kediri.blogspot.com, kabarku.com